Basarnas akan susun buku untuk masyarakat

id SAR

Basarnas akan susun buku untuk masyarakat

Badan SAR Nasional (Foto Istimewa)

Yogyakarta (Antara Jogja) - Badan SAR Nasional akan menyusun buku yang mengulas sepak terjang dan tantangan lembaga itu dalam melakukan berbagai misi pertolongan kepada masyarakat sejak 1972.


"Buku yang nantinya dapat dimiliki secara umum itu insya Allah akan membuat masyarakat lebih mengenali perjuangan Basarnas," kata Kepala Bagian Humas Badan SAR Nasional (Basarnas), Zainul Thahar saat menutup Pelatihan Dokumentasi Humas Basarnas di Yogyakarta, Jumat.


Zainul mengatakan, penyusunan buku itu akan melibatkan cabang Badan SAR yang tersebar di seluruh provinsi di Indonesia, termasuk menggali kembali arsip-arsip lembaga itu sejak dibentuk pada tahun 1972.


"Kami minta nanti seluruh cabang di daerah bisa membatu mengumpulkan arsip-arsip lama mengenai kegiatan Basarnas," kata dia.


Menurut Zainul kegiatan yang dilakukan oleh Tim SAR di seluruh pelosok negeri penting didokumentasikan, karena masing-masing memiliki tantangan yang berbeda dalam misi pencarian dan memberikan pertolongan kepada masyarakat.


Bahkan, menurut dia, keberhasilan misi besar seperti pencarian korban serta pengangkatan bangkai pesawat Air Asia QZ8501 yang menjadi perhatian kalangan internasional juga akan diulas dalam buku itu.


"Seluruh misi perjuangan Basarnas memang pantas diketahui dan menjadi kajian masyarakat maupun akademisi," kata dia.


Menurut dia, buku yang akan mulai disusun tahun ini akan ditulis oleh staf humas cabang Badan SAR di seluruh pelosok nusantara, sekaligus akan menjadi praktik atas pelatihan kehumasan yang telah berlangsung mulai 27 September hingga 2 Oktober 2015 di Yogyakarta. 
L007
Pewarta :
Editor: Luqman Hakim
COPYRIGHT © ANTARA 2024