Kodim 0730/Gunung Kidul tes urine anggota

id tes urine

Kodim 0730/Gunung Kidul tes urine anggota

Ilustrasi pelaksanaan tes urine (antaranews.com)

Gunung Kidul (Antara Jogja) - Komando Distrik Militer 0730/Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, melakukan tes urine terhadap anggotanya untuk mencegah penyalahgunaan narkoba.

Komandan Kodim 0730/Gunung Kidul Letkol Arh Herman Tony di Gunung Kidul, Selasa, mengatakan pemeriksaan urine dilakukan kepada 20 prajurit yang dipilih secara acak.

"Mereka yang ditunjuk langsung dimasukkan ke dalam mobil. Prajurit yang diperiksa dipilih secara acak," katanya.

Ia mengatakan penyalahgunaan narkoba bisa menyasar semua kalangan, termasuk anggota TNI.

Untuk itu, pihaknya menggelar tes urine bagi internal anggota.

"Kita sebelumnya sudah lakukan tes urine bagi seluruh perwira di jajaran kodim. Sekarang giliran tes anggota," kata dia.

Dia mengatakan upaya itu merupakan komitmen TNI untuk mencegah penyalahgunaan narkoba bagi anggotanya.

Ia mengatakan apabila ditemukan ada anggota yang menyalahgunakan narkoba, akan dilakukan tindakan tegas.

"Kalau terbukti mengonsumsi atau terlibat peredaran narkoba akan diproses sesuai dengan hukum," katanya.

Tony mengatakan tes dilakukan dengan menggandeng Badan Narkotika Nasional DIY.

"Selain tes kami juga melakukan sosialisasi kepada anggota terkait penyalahgunaan narkoba," kata dia.

Pasi Intel Kodim 0730/Gunung Kidul Kapten Inf Heru Cahyono mengatakan hingga saat ini tidak ditemukan anggota kodim yang melakukan penyalahgunaan narkoba.

"Kami tidak menemukan, semoga tidak ada," katanya.

Dia berharap, seluruh anggota TNI terbebas dari penyalahgunaan narkoba, bahkan harus bisa ikut serta dalam pemberantasan narkoba di masyarakat.

"Tidak usah mencoba, apalagi terlibat dalam peredaran," kata dia.

(KR-STR)
Pewarta :
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024