Perpustakaan Sleman gelar lomba menulis geguritan

id perpustakaan sleman gelar

Perpustakaan Sleman gelar lomba menulis geguritan

Ilustrasi (Foto antarafoto.com)

Sleman (Antara Jogja) - Perpustakaan Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta menggelar lomba mewarnai, melukis, menulis geguritan cerita budaya daerah dan dolanan anak, Selasa.

"Lomba ini diikuti ratusan siswa PAUD, TK, SD dan SMP di Kabupaten Sleman," kata Kepala Kantor Perpustakaan Kabupaten Sleman Sri Hartati.

Menurut dia, kegiatan ini dimaksudkan untuk menumbuhkembangkan minat baca anak sejak usia dini, menggali budaya kearifan lokal yang bersumber dari perupustakaan untuk mengembangkan kemampuan dan menumbuhkan rasa percaya diri berani tampil didepan umum dan sebagai pengembangan budaya daerah melalui minat baca masyarakat.

"Lomba ini dapat menjadi ajang kreativitas anak-anak sekaligus awal pengenalan budaya dan sastra Jawa kepada generasi penerus," katanya.

Ia mengatakan, kegiatan tersebut sejalan dengan upaya untuk menanamkan sejak dini kebudayaan daerah sehingga anak-anak akan tumbuh dan berkembang tanpa melupakan budaya bangsa sendiri.

"Terlebih lagi saat ini sangat jarang dilakukan kegiatan-kegiatan yang melestarikan sastra Jawa seperti penulisan geguritan," katanya.

Sri Hartati mengatakan, perlu disadari masyarakat bahwa dalam geguritan terdapat kata-kata yang berisi atau `menthes` sebagai salah satu ciri geguritan.

"Ciri lainnya adalah pendek sehingga tidak bertele-tele, indah dan memiliki kata-kata pilihan," katanya.

Lomba mewarnai dan melukis diikuti 500 anak PAUD dan TK, lomba menulis, dolanan anak diikuti 169 siswa SD/MI kelas IV dan V.

Sementara untuk lomba menulis geguritan diikuti 329 peserta dari siswa SMP/MTS kelas VII dan VIII.

Lomba Geguritan Juara I Ahmad Fachry H dari MTSN Sleman Kota dengan judul Luru Ilmu, Juara II Ema Anindita dari SMP N I Godean dengan judul Mitraku dan Juara III Hillary Lourdes dari SMPN I Minggir dengan judul Tresna.

Untuk lomba dolanan anak juara I Agnes Yulinda Sekar W dari SDN Gemawang dengan judul Soyang, juara II Tatag Erista dari SD Muh Sleman dengan judul Long Bumbung dan juara III Syafri Dwi Nugroho dari SDN Banyuurip 2 Turi dengan Judul Jaranan.

(V001)
Pewarta :
Editor: Regina Safrie
COPYRIGHT © ANTARA 2024